Kegiatan

LAUNCHING ILP

Kamis, 14 Maret 2024 Pemerintah Desa Gubugsari bersama Puskesmas Pegandon telah mengadakan kegiatan Launching Integritas Layanan Primer (ILP) yang bertujuan untuk mendekatkan layanan kesehatan primer.

Dalam kegiatan ini dihadiri oleh Camat beserta staf kecamatan Pegandon, dan seluruh instansi yang ada dikecamatan pegandon yaitu dari seluruh kepala Desa Se kecamatan Pegandon, Ketua PKK Kecamatan Pegandon, Ketua PKK Desa se Kecamatan Pegandon, seluruh kader Posyandu Desa Gubugsari.

Dalam upaya memastikan keberhasilan integrasi pelayanan kesehatan primer, koordinasi antara pemerintah desa, lembaga kemasyarakatan desa, dan partisipasi aktif masyarakat seperti PKK sangat diperlukan. Penguatan Posyandu dalam hal kelembagaan, sumber daya manusia, sarana dan prasarana, perencanaan program, dan alokasi anggaran menjadi bagian penting dari pelayanan publik. Posyandu dianggap sebagai garda terdepan dalam layanan kesehatan dasar dan memiliki kedekatan dengan masyarakat. 

Penguatan Posyandu dan integrasi pelayanan kesehatan primer diharapkan dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat, mendukung pembangunan dan menciptakan masyarakat yang lebih sehat.

Share :

Cuaca Hari Ini

Kamis, 21 November 2024 18:26
Hujan Rintik-rintik
30° C 26° C
Kelembapan. 78
Angin. 1.27