Kegiatan

Rakor KPM dan Non KPM se kecamatan Pegandon

Senin, 30 September 2024 KPM dan non KPM se kecamatan pegandon melaksanakan Rapat Koordinasi bersama Pendamping Desa dan Pendamping Lokal Desa. Pada bulan September ini diadakan di Aula Balai Desa Gubugsari. Dan dihadiri oleh Kepala Desa Gubugsari, PD, PLD serta KPM dan Non KPM se kecamatan pegandon.

Kegiatan tersebut dilaksanakan rutin setiap bulan. Bulan ini membahas beberapa topik pembahasan yang diagendakan diantaranya evaluasi progres penginputan aplikasi ehdw untuk menakar. Kinerja dan kondisi serta tingkat konvergensi stunting di masing masing desa, selain itu membahas pengawalan program,kegiatan dan anggaran dalam pelaksanaan penanganan stunting pada tahun 2025.

Pada tahun 2024 ini, desa Gubugsari meraih peringkat 2 se Kabupaten Kendal dalam penginputan EHDW. Semoga dengan penghargaan tersebut bisa lebih termotivasi dan terus meningkatkan kinerja KPM dan non KPM dalam melaksanakan tugas, sehingga angka stunting akan semakin menurun.

 

Share :

Cuaca Hari Ini

Rabu, 29 Januari 2025 05:55
Hujan Sedang
25° C 25° C
Kelembapan. 93
Angin. 3.12